Rabu, 15 April 2015

Maldini Sebut Tradisi di AC Milan Sudah Hilang

13:06 PM by Muhammad Murfi Aji Editor by Muhammad Murfi Aji Legenda AC Milan, Paolo Maldini menilai Rossoneri sekarang tidak lagi memiliki tradisi kerja keras dan kebersamaa tim. Maldini menilai kebersamaan tim menjadi tradisi AC Milan yang bisa menjadi sumber kekuatan.

Dua musim terakhir AC Milan seperti tidak lagi menunjukkan kelasnya sebagai klub besar dan gagal tampil di kompetisi Eropa. Musim 2014/2015 AC Milan masih terpuruk di posisi kedelapan Serie A dan tertinggal tujuh poin dari Sampdoria di posisi kelima yang menjadi batas jatah tampil di kompetisi Eropa. Maldini menilai AC Milan sudah kehilangan tradisi kebersamaan tim yang dulu begitu kental di skuad Rossoneri. Kebersamaan tim dianggap sebagai salah satu kekuatan untuk bisa mengangkat prestasi AC Milan. "Waktu telah berubah jika dibandingkan bagaimana hal tersebut bertahun-tahun lalu. Lebih mudah untuk membawa tim dan menghabiskan waktu bersama-sama," ujar Maldini pada Gazzetta TV. "Sebagai salah satu sumber kekuatan klub seperti AC Milan dan untuk beberapa klub lain yang sama seperti AC Milan, itu tradisi," ucap Maldini. "Kini nilai-nilai tersebut sudah tidak terlihat. Saya ingat ketika saya baru saja bermain sebagai starter untuk tim dan mencontoh siapa yang sedikit bicara dan banyak bekerja di lapangan. Franco Baresi," kata Maldini.

0 komentar:

My editing

My editing
superior

Mengenai Saya

Foto saya
Lamongan, Jawa Timur, Indonesia

RANK WIDGET

Berapa banyaknya zaw .....

Ramalan Jodoh

The Milanisti | Template by - Abdul Munir - 2008 - layout4all